Pimpinan Komisi I DPR mendesak Menkominfo Budi Arie Setiadi serius menangani kasus judi online. Pasalnya korban judi online sudah menyasar hampir ke semua kalangan, termasuk anggota Polri.
Terkini, seorang anggota Polwan membakar suaminya yang juga anggota polisi di Polres Mojokerto Kota, hingga tewas, diduga gara-gara kecanduan judi online.
“Artinya, judi online ini serius sekali, kita dukung pak menteri mengambil langkah pencegahan, sehingga efek dari judi online bisa kita tekan,” kata Wakil Ketua Komisi I DPR, Abdul Kharis, saat rapat kerja bersama Menkominfo, di Gedung Nusantara II, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (10/6).
Kharis mengaku tak habis pikir dan sedih dengan adanya peristiwa tragis itu. Apalagi baik pelaku maupun korban keduanya anggota Polri.
“Bayangkan, suami istri polisi, istri membakar suaminya sampai meninggal,” tuturnya.
Sebab itu Kharis meminta pemerintah, dalam hal ini Menkominfo, benar-benar serius memberantas judi online di Indonesia.
Sumber: rmol