Anggota Wingdik 800/Pasgat melaksanakan kegiatan Hanmarch di seputaran Lanud Sulaiman, Margahayu, Bandung, Senin (02/09/2024).
Kegiatan Hanmarch ini merupakan bagian dari program kerja Staf Operasi dan Latihan Triwulan ke-3 yang bertujuan untuk meningkatkan ketahanan fisik dan mental prajurit. Latihan ini juga diharapkan dapat meningkatkan disiplin, kerja sama tim, serta semangat juang anggota Wingdik 800/Pasgat dalam melaksanakan tugas-tugas di lapangan.
Kepala Dinas Operasi (Kadisops) Wingdik 800/Pasgat Letkol Pas Frian Alfa Risdar, S.M., M.I.Pol., menyatakan bahwa kegiatan ini sangat penting untuk menjaga kesiapan operasional anggota, terutama dalam menghadapi berbagai situasi di lapangan.
"Latihan Hanmarch ini merupakan salah satu upaya kita untuk terus memelihara dan meningkatkan kemampuan fisik serta ketahanan mental seluruh prajurit," ujarnya.
Pelaksanaan Hanmarch di hari pertama ini berlangsung dengan tertib dan lancar, diikuti oleh seluruh anggota dengan penuh semangat dan antusiasme. Mereka menempuh rute yang telah ditentukan di sekitar area Lanud Sulaiman dengan semangat dan dedikasi tinggi, menunjukkan profesionalisme dalam setiap langkah yang diambil.
Kegiatan Hanmarch ini diakhiri dengan evaluasi oleh tim pelatih untuk memastikan semua anggota mencapai standar yang telah ditetapkan. Evaluasi ini juga menjadi bahan perbaikan dan peningkatan dalam latihan-latihan berikutnya. (Pen Wingdik 800/Pasgat)