Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad), Letnan Jenderal TNI Besar Harto Karyawan, S.H., M.Tr (Han), menghadiri dan memimpin langsung kegiatan bakti sosial dalam rangka HUT ke-59 Kostrad Tahun 2020 yag dilaksanakan di Batalyon Mandala Yudha Kostrad Lebak, Banten. Selasa (25/2/20).
Kegiatan bakti sosial ini merupakan salah satu wujud nyata kepedulian dan perhatian Kostrad bekerjasama dengan Pemda Lebak, Bank BRI, Bank BNI, FIF Rangkasbitung, PT. Purna Baja Harsco, Yayasan Dian Mandiri, Yayasan Budha Tzu Chi, Yayasan Tafaqul Amanah dan Rumah Sunat Nusantara untuk membantu meringankan kesulitan warga masyarakat khususnya yang berada di sekitar wilayah Lebak.
Bakti sosial kali ini meliputi berbagai kegiatan diantaranya pengobatan massal, pembagian sembako dan sunatan massal yang dilaksanakan dalam rangka HUT Ke-59 Kostrad.
Dalam sambutannya, Pangkostrad mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu wujud kesetiakawanan dan kepedulian sosial dalam upaya membantu meringankan beban masyarakat sebagai wujud kebersamaan dan rasa senasib sepenanggungan.
“Kebersamaan dan rasa senasib sepenanggungan ini merupakan warisan luhur budaya Bangsa Indonesia yang perlu dipupuk dan dibina secara terus-menerus, karena dengan cara seperti itulah akan menumbuhkan dan mempererat rasa kesetiakawanan sosial di antara kita dalam memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa,” ungkap Pangkosrad.
Pangkostrad juga menghimbau dan mengajak kepada seluruh komponen masyarakat, marilah kita apresiasi kegiatan-kegiatan sosial seperti ini. Kepada semua pihak yang terlibat baik secara langsung maupun tidak langsung agar memaknai kegiatan ini sebagai perwujudan ibadah dan ungkapan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa, karena sudah diberi kekuatan dan kemampuan lebih dari saudara-saudara kita yang lain sehingga kita mampu melakukan ini.
Pangkostrad berharap kegiatan ini dapat menjadi momentum bagi Kostrad dengan masyarakat dalam mewujudkan kebersamaan sebagai upaya membangun silaturahmi dalam rangka memajukan bangsa yang kita cintai bersama.
Salah serang warga a.n Waryo (38) mengucapkan terima kasih atas digelarnya bakti sosial ini. “Saya dan juga warga disini sangat terbantu atas terselenggaranya bakti sosial ini, semoga saja kegiatan ini rutin dilakukan setiap tahunnya oleh Kostrad karena sangat membantu warga disini,” pungkasnya.